Wamenkes, Gubernur dan Wabup Bengkulu Tengah Letakan Batu Pertama Pembangunan RSUD Modern

Oleh Admin Karang Tinggi
Dipublikasi Pada 11:38 | 06 Maret 2025
                          

Karang Tinggi (Rabu, 05/02/2025) - (Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) RI Dante Saksono melakukan groundbreaking alias peletakan batu pertama pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bengkulu Tengah, Rabu (5/3/2025) siang. RSUD Bengkulu Tengah menjadi salah satu rumah sakit yang merupakan penerima program hasil terbaik cepat (PHTC)/quick win dari Presiden Prabowo Subianto. RSUD Bengkulu Tengah mendapatkan kucuran dana sebesar Rp 150 miliar untuk pembangunan gedung 3 lantai sekaligus meningkatkan kelas dari tipe D ke tipe C.

                   

Selain itu, RSUD Bengkulu Tengah juga akan menerima bantuan peralatan medis dengan nilai mencapai Rp 20 miliar serta 2 ruang operasi yang dilengkapi peralatan canggih. "Mulai hari ini, pekerjaan pembangunan RSUD Bengkulu Tengah akan dilakukan dan mimpi kita selama ini akhirnya kenyataan," ujar Wamenkes Dante usai melakukan peletakan batu pertama, Rabu (5/3/2025). Selain bantuan tersebut, Kemenkes juga akan melengkapi RSUD Bengkulu Tengah dengan MRi, CT-Scan, dan peralatan penunjang layanan kesehatan lainnya. "Kita harapkan dengan berbagai fasilitas dan akomodasi yang sudah ada, pelayanan akan menjadi lebih terjangkau dan lebih mudah di akses oleh seluruh masyarakat," ucap wamenkes.

Proses pembangunan ini akan dilakukan oleh PT Hutama Karya dengan waktu pengerjaan hingga Desember 2025. "Kita targetkan pada Desember 2025 ini pengerjaan selesai, setelah selesai masyarakat sudah bisa menikmati pelayanannya dan tidak perlu lagi dirujuk ke luar Bengkulu Tengah," jelas Dante. Pekerjaan rumah yang harus diselesaikan oleh pemerintah daerah saat ini adalah memenuhi kebutuhan SDM, mulai dari dokter umum hingga dokter spesialis untuk mengisi RSUD Bengkulu Tengah yang nantinya naik kelas.

"Tentu pemenuhan kebutuhan SDM harus dipenuhi, nanti mekanismenya diatur oleh gubernur dan bupati. Bagaimana menciptakan agar SDM tersebut bisa betah, mengabdi dan retensi kebutuhan kesehatan yang lebih maksimal," beber Dante. Wakil Bupati Bengkulu Tengah Tarmizi menambahkan, yang hadir di lokasi kegiatan. Ia menyambut baik dan menyampaikan terima kasih kepada pemerintah pusat atas program pembangunan RSUD ini. "Kami menyampaikan terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepadan pemerintah pusat, semoga dengan naik kelasnya RSUD, layanan kesehatan di Bengkulu Tengah bisa menjadi lebih baik," jelasnya.

Tarmizi pun berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan SDM dan meningkatkan standar pelayanan di RSUD Bengkulu Tengah. "Tentunya, saya dan pak bupati telah berkomitmen untuk memberikan layanan yang terbaik kepada masyarakat, nanti Kadinkes dan Direktur RSUD harus benar-benar memastikan hal tersebut," ujar Tarmizi.

 

 
 
 
 
+